Pengumuman penerimaan, pendaftaran pelamar dan seleksi adminisrasi dilaksanakan sejak 1 sampai 28 September 2013 secara online. Pelaksanaan tes tertulis atau menggunakan sistem lembaran jawaban komputer (LJK) dilaksanakan 3 November mendatang, juga bersamaan dengan tes CPNS dari tenaga Honorer K-2.
Formasi penerimaan CPNS jalur umum hanya dibatasi untuk tenaga guru dinilai tidak sesuai dengan analisa kebutuhan daerah setempat. Karenanya Bupati Abdya, Jufri Hasanudin, memerintahkan Sekda Drs Ramli Bahar untuk bekonsultasi ke Kemen PAN dan RB di Jakarta tentang kemungkinan diberikan formasi CPNS tenaga lain yang dibutuhkan.
“Sore ini (Rabu-28/8 sore), saya bertolak ke Jakarta untuk berkolsultasi dan berkoordinasi di Kemen PAN dan RB, apakah formasi CPNS pelamar umum yang diberikan ke Pemkab Abdya hanya untuk tenaga guru, sudah final. Dan, apakah masih ada peluang untuk mengusulkan CPNS tenaga yang lain yang dibutuhkan. Bila masih ada peluang, kita sudah siap mengusulkan.Tapi, bila sudah final itulah kenyataan yang kita terima,” ungkap Sekda Ramli Bahar, menjawab Serambi, Rabu (28/8).
Sekda Ramli Bahar juga mengatakan, Pemkab Abdya masih membutuhkan CPNS tenaga skil, antaran lain tenaga perpajakan dan tenaga teknik informatika serta tenaga bidang lainnya untuk mengisi beberapa SOTK yang baru dibentuk. ”Kebutuhan tersebut, sudah kita usulkan ke Kemen PAN dan RB, tapi entah bagaimana yang disetujui hanya formasi tenaga guru kelas dan guru produktif sebanyak 50 orang,” katanya.
Kepala BKPP Abdya, Yafrizal menambahkan, formasi CPNS jalur umum tahun 2013, khusus tenaga guru kelas (guru SD) dan guru produktif (guru SMK) sebanyak 50 orang untuk Pemkab Abdya, berdasarkan Surat Edaran Men PAN dan RB, Nomor: SE/12/M.PAN-RB 08/2013 tanggal 21 Agustus 2013, ditandatangani Men PAN dan RB, Azwar Abubakar.
Masih berdasarkan surat edaran tersebut, pengumuman penerimaan, pendafataran dan seleksi administrasi CPNS dari pelamar umum yang menggunakan sistem Lembaran Jawaban Komputer (LJK) dan Sistem Computer Assisted Test (CAT) dilakukan sejak 1 sampai 28 September 2013.
Pelaksaan tes tulisan bagi pelamar umum dengan dengan sistem LJK dilaksanakan pada 3 November 2013. “Berdasarkan hasil rapat Kepala BKPP se-Aceh, beberapa waktu lalu, sudah disepakati bahwa tes CPNS bagi pelamar umum dilakukan dengan sistem LJK atau ujian tulis,” ungkap Yafrizal.
Catatan Serambi, pada 3 November 2013 nanti, selain dilaksanakan tes pelamar umum sistem LJK, berdasarkan surat edaran Kemen PAN-RB tersebut, juga dilaksanakan tes CPNS dari tanaga Honorer
Posting Komentar