Selanjutnya, untuk formasi Teknis lainnya, formasi yang diperlukan antara lain, pekerja sosial, pengamat dan pemerhati penyakit tanaman, penyuluh pertania, pengawas teknis tata bangunan, pengawas benih tanaman, tenaga pengevaluasi data dan pertambangan, tenaga teknis mesin, tenaga survei pemetaan, tenaga teknisi listrik, tenaga pengendali dampak lingkungan, pemantau wisata, analis laboratorium lingkungan, pengawas sistem kelistrikan, penata komputer, penata ruang, pengawas fisik bangunan, pengawas mutu program, pengawas bibit ternak, tenaga medic veteriner, penyuluh peternakan dan pemantau laporan keuangan.
‘’Inilah di antara susunan formasi CPNS yang diperlukan Pemkab Kuansing,’’ kata Muharman menjelaskan.
Terkait dengan rencana penerimaan CPNS tersebut, lanjut Muharman, kini pihaknya sedang melakukan persiapan, baik mengenai tempat pelaksanaan ujian dan lainnya.(nto)
Posting Komentar