Lowongan Kerja CPNS Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal September 2013

Lowongan Kerja 2013 September CPNS Kementerian Kesehatan
Lowongan Kerja CPNS Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal, Pengumuman Rekrutmen Terbuka untuk tingkat Tingkat S1

CPNS Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal, lewat Lowongan Kerja 2013 Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 172 TAHUN 2013 tentang Formasi Pegawai Negeri Sipil Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal Tahun Anggaran 2013, Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia untuk bergabung bersama sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil yang akan ditugaskan di unit kerja Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal dengan ketentuan sebagai berikut:
Persyaratan Pendaftaran

Persyaratan Pendaftaran
• Warga Negara Indonesia.
• Berusia setinggi - tingginya 35 tahun per 1 Desember 2013.
• Berijasah S1 atau yang disetarakan, baik lulusan Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta yang telah terakreditasi dengan Indeks Prestasi Komulatif (IPK) Minimal 2,75 (nilai bukan hasil pembulatan).
• Untuk Ijasah yang diperoleh dari perguruan tinggi di luar negeri harus diakui dan ditetapkan sederajat dengan ijasah dari perguruan tinggi negeri yang berwenang menyelenggarakan Pendidikan Nasional.
• Sehat jasmani dan rohani serta tidak mengalami ketergantungan terhadap narkotika / sejenisnya.
• Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
• Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap, karena melakukan tindak pidana kejahatan.
• Tidak berkedudukan sebagai Calon / PNS, Calon / Anggota TNI / POLRI.
• Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau Negara Lain yang ditentukan oleh pemerintah.

Berkas Lamaran
• Surat Lamaran bermateri Rp. 6.000,- (enam ribu rupiah) dengan melampirkan:
• Foto Copy Ijasah dan Transkip Nilai atau Indeks Prestasi Komulatif (IPK) yang dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang (cap basah), Surat Keterangan Lulus TIDAK BERLAKU.
• Untuk pelamar S1 lanjutan dari D3, harus melampirkan Ijasah dan Transkip Nilai D3.
• Surat Keterangan Akreditas, untuk ijasah yang tidak mencantumkan akreditas.
• Foto Copy Surat Kelakuan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian, (legalisir).
• Foto Copy Surat keterangan sehat dan bebas narkoba dari Dokter Rumah Sakit, (legalisir).
• Daftar Riwayat Hidup melalui pendidikan formal dan informal serta pengalaman khusus pendidikan formal harus dituliskan: Sekolah Dasar sampai dengan pendidikan terakhir, nama lembaga pendidikan, lama pendidikan dan nilai rata-rata ijazah.
• Foto Copy Kartu Pencari Kerja (Kartu Kuning) dari Instansi yang bertanggung jawab di bidang ketenagakerjaan, (legalisir).
• Pas Photo berwarna 3 x 4 sebanyak 2 (dua) lembar dengan background warna merah.

Kualifikasi Pendidikan
• S1 Hukum 6 Orang
• S1 Komunikasi 2 Orang
• S1 Teknik Design Interior 1 Orang
• S1 Akuntansi 2 Orang
• S1 Administrasi Negara 1 Orang
• S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran 1 Orang
• S1 Administrasi Bisnis 1 Orang
• S1 Pemikiran Politik Islam / S1 Anthropologi 1 Orang
• S1 Sosiologi Agama / S1 Sosiologi 1 Orang
• S1 Teknik Informatika 3 Orang
• S1 Sistem Informasi 1 Orang
• S1 Ilmu Politik Hubungan Internasional 1 Orang
• S1 Teknik Industri 1 Orang
• S1 Teknik Sipil 1 Orang
• S1 Teknik Manajemen Industri 1 Orang
• S1 Teknik Elektro 1 Orang
• S1 Ekonomi Manajemen 7 Orang
• S1 Pendidikan Islam 1 Orang
• S1 Sastra Inggris 2 Orang
• S1 Psikologi 1 Orang
• S1 Hukum Islam / S1 Sosiatri 2 Orang
• S1 Sains Terapan 1 Orang
• S1 Teknologi Pertanian 1 Orang

Jika Anda memenuhi kualifikasi yang dipersyaratkan di atas dan tertarik untuk melamar, silahkan download pengumuman lengkap dari link pertama berikut ini, kemudian daftarkan diri Anda melalui link kedua. Pendaftaran dilakukan secara online melalui internet mulai tanggal 23 September 2013 s/d 25 September 2013. Kelulusan pelamar tes ditentukan oleh kemampuan dan kompetensi pelamar. Apabila ada pihak/oknum yang menawarkan jasa dengan menjanjikan dapat diterima menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal dengan meminta imbalan tertentu, maka perbuatan tersebut adalah penipuan dan agar dilaporkan melalui website Kementerian PDT, dan Panitia tidak bertanggung jawab atas perbuatan pihak / oknum tersebut


CPNS Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal
Info selengkapnya lihat DISINI
Pendaftaran DISINI