"Kemungkinan kita bekerja sama dengan dinas pendidikan, kita memakai jasa guru dan kepala sekolah untuk mengawasi," ungkap Kepala BKD Kota Metro Herjuno, Jumat (27/9/2013).
Apalagi guru dan kepala sekolah dinilai memiliki pengalaman dalam mengawasi tes.
Herjuno menuturkan, data terakhir jumlah pelamar akan dilaporkan ke BKD Provinsi Lampung untuk pengadaan soal.
"Setelah itu baru kita bisa menentukan secara pasti berapa lokal kelas yang harus disiapkan," kata dia. (Leo David)
Posting Komentar