Info CPNS Nias - Sebanyak 47 CPNS 2013 Nias Barat Terima NIP

Dari 175 calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi 2009 yang bermasalah, 47 orang di antaranya telah keluar nomor induk pegawai (NIP).
Hal ini diinformasikan Bupati Nias Barat Adrianus Aroziduhu Gulö kepada NBC, Kamis (9/5/2013), lewat telepon selulernya.
“Minggu ini Pemerintah Kabupaten Nias Barat telah menerima NIP CPNS 2009 dari regional Medan sebanyak 47 orang dari 175 orang yang diusulkan. Saya segera koordinasi dengan regional Medan mengenai NIP CPNS lainnya belum keluar,” ujar Adrianus.
Dijelaskan Adrianus, masalah CPNS yang belum keluar NIP kemungkinan pada kelengkapan berkas. Dan, bila tidak ada penambahan penerbitan NIP Juni 2013, Pemkab Nias Barat mengeluarkan pengumuman.
Keluarnya NIP CPNS 2009 versi pengumuman Pj. Bupati Nias Barat Sudirman Waruwu setelah Mahkamah Agung menolak banding gugatan CPNS 2009 Nias Barat versi Pj. Bupati Nias Barat Faduhusi Daeli.
Dari informasi yang didapatkan NBC, sejumlah CPNS 2009 versi Faduhusi Daeli tengah menggalang kekuatan dan minggu yang lalu telah pengajukan peninjauan kembali (PK) ke MA putusan tersebut.
“Walau NIP sudah keluar CPNS 2009 versi Sudirman, minggu lalu kami sudah mendaftarkan PK ke MA,” kata salah seorang CPNS 2009 Nias Barat versi Faduhusi.